Sabtu, 27 Oktober 2007

sumayya bernyanyi




Setelah di sapih ASI ,aya-chan sedikit "bersedih",sedikit keceriaan nya berkurang ..tapi Alhamdulillah sekarang sudah mulai ceria kembali....sekarang ogah diajak bobo siang...sampai kantuk menyerang..dan tertidur sendiri ^_^ sudah ceria dan nyanyi nyanyi lagu ciptaan sendiri.....saking asyiknya sampai sumayya gak ngerti kalo direkam abinya ^_^

lagu apa sumayya??

Kamis, 25 Oktober 2007

salman tengkurap




rekaman ketika salman bisa tengkurap usia 4 bulan

nakayoshi




nakayoshi itu akrab, baik-baik dalam berteman dan bermain, bersaudara, berhubungan dg org lain( begitu kira2 artinya)

said dan salman sedang nakayoshi ^_^
rekaman ketika salman 3 bulan dan said hampir 5 tahun

gaya jagoan ^_^




ini rekaman ketika salman usia 3 bulan, bb.7 kg dan mas said masih anak youchien(tk)
beginilah anak laki...super aktif...^_^

oishii




sumayya( 2 th baru belajar berbicara ) dan salman sedang asyik makan ayam goreng tepung masakan ummi....alhamdulillah oishii ...^_^ (enak)

kenapa mas said gak ada?? mas said sedang membaca buku di kamar kebetulan yg suka ayam goreng sumayya dan salman ^_^

Selasa, 23 Oktober 2007

sakuhinten




Sakuhinten adalah hari kunjungan ke sekolah, bagi para orangtua ,wali dan untuk umum. dimana sekolah mengadakan berbagai kegiatan seperti bazar baik makanan , jajanan dan mainan. Ada pula barang barang rumah tangga juga buku2 serta keperluan sekolah. Selain itu juga dipamerkan hasil karya para murid, dan berbagai permainan (utk anak SD)

tahun ini sakuhinten di dua tempat ,sekolah said dan sekolah salman bersamaan di hari yang sama, tapi Alhamdulillah waktu mulai acara berbeda sekolah mas Salman lebih pagi mulai jam 10. sedangkan sekolah mas Said muali jam 1 siang.

Kebetulan hari minggu tanggal 21 oktober 2007 niigata hujan. Karena cuaca di niigata ini hujannya mirip-mirip di Indonesia.....hujan..brenti...hujan ...reda...hujan...reda lagi...^_^ jadinya kami putuskan bersepeda saja ke youchien salman sekitar 20 menitan/ lebih kurang3 km dr apato kami kalo lancar....ternyata..ada hujan deras yg mengharuskan kami berteduh dahulu...Alhamdulillah ditemani abinya, ada tukang fotonya :D.

Sakuhinten kelas salman ngambil tema " putri salju" salman membuat prakarya "mantel pangeran dan mahkotanya" serta boneka dari kardus susu. sedangkan lukisan salman tentang laut, lukisannya kombinasi potongan2 gambar ikan dg pulasan cat air.

tema kelas mas said adalah "alat musik" ,mas said lukis " ji bun" yg sedang niup recorder/suling.. dengan judul " seruling ajaib" ketika main recorder, keluar semua makanan kesukaannya :es krim dan melon^_^ disampingnya ada pohon dan serangga kesukaannya "kabuto mushi"/ beettle....

Alhamdulillah....

Sabtu, 20 Oktober 2007

aya chan1




nemu rekaman sumayya" dikerjain" mas masnya...(yg makan keki)...aya chan kebagian baskom nya :D

Jumat, 19 Oktober 2007

idul fitri di niigata1428 H




pertama kali berhari raya fitri di Niigata.
sholat di masjid niigata yang rencana akan dibangun 3 lantai, insyaallah.bertambah lagi jumlah masjid di negeri sakura. insyaallah amin.

ini foto foto yang diambil sahabat kami di niigata, jazakumullah khair.. tuk om akbar/ tante feby juga om frans/tante rima.(umminya said lupa belum nge charge batterai :p...)

tips bangun sholat lail

Ramadhan barusan berlalu, biar kebiasaan sholat lail nya keterusan ada tips di sini http://www.geocities.com/fski97/tausiyah8.htm

ganbarimashyou

Mempermudah Bangun Malam
 

Bangun pada malam hari pada saat mata sedang kantuk, bukan pekerjaan ringan. Apalagi bila untuk beribadah. Pengalaman ini pernah dialami oleh seseorang yang kemudian menyanyakan kepada Hasan, “Hai Abu Sa'id, sesungguhnya saya melewati malam dengan kondisi segar bugar, saya juga telah menyediakan air untuk berwudhu. Tapi mengapa saya sulit bangun?” Jawab Hasan, “Dosa-dosamulah yang telah mengekangmu.” 

Al-Ghazali dalam kitab Ihya Ulumuddin menjelaskan, “Banyak dari makanan yang menghalangi bangun malam dan banyak dari pandangan yang menghalangi untuk membaca surat,” jelasnya. “Makanan yang haram dan pandangan yang haram dapat menjadi sebab sulit untuk bangun malam,” tambah sang Hujjatul Islam itu. 

Beberapa catatan adab di bawah ini barangkali bisa membantu memudahkan kita bangun dan istiqamah. 

1. Keinginan yang kuat 

Bila ingin shalat malam (shalat lail), tumbuhkan keinginan yang kuat (niat) dari dalam diri untuk bangun, sebelum menuju pembaringan. Peliharalah niat itu dan kuatkan kembali hingga mata terpejam. Rasulullah saw bersabda. “Barangsiapa yang akan tidur berniat untuk bangun shalat tahajjud, kemudian ketiduran hingga pagi hari, maka dicatatnya niat itu sebagai satu pahala, sedang tidurnya itu dianggap sebagai karunia dari Allah yang diberikan padanya.” (HR. An-Nasa'i dan Ibnu Majah dengan sanad yang shah) 

2. Putuskan mimpi dan melihat langit 

Bila sudah terjaga, jangan berikan kesempatan kepada syaitan untuk menghalangi kita dengan menelusuri mimpi-mimpi yang baru saja dialami. “Putuskanlah mimpi-mimpi seperti itu dan bergegaslah meninggalkan pembaringan.” pesan Prof. DR. Haji Abdul Malik Karim Amrullah (Buya Hamka). Sebelum menunaikan shalat disunnatkan keluar melihat langit dan bintang-bintang sambil berdoa sebagaimana diucapkan oleh Rasulullah saw, “Tiada Tuhan melainkan Engkau, Maha Suci Engkau, saya mohon ampun kepadaMu dan saya mohon pula rahmat-Mu. Ya Allah tambahlah pengetahuanku dan janganlah Engkau belokkan hatiku, sesudah Engkau beri hidayat padaku. Berikanlah rahmat dari sisi-Mu karena Engkau Maha Pemberi. Segala puji bagi Allah yang telah menghidupkan saya kembali sesudah mematikan saya dan pada-Nya pula tempat kembali.” 

3. Dari yang ringan 

Sebaiknya shalat tahajjud dimulai dengan mengerjakan dua rakaat yang ringan, selanjutnya kerjakan sesuka hati. Dari Aisyah katanya, “Rasulullah saw itu apabila bangun malam untuk shalat, beliau memulainya dengan dua rakaat yang ringan.” Begitupun dalam hadits yang diriwayatkan oleh Muslim dari Abu Hurairah, beliau saw bersabda, “Apabila seseorang di antaramu bangun malam, maka hendaklah memulai shalatnya dengan dua rakaat yang ringan.” 

4. Bangunkan keluarga 

Bila sudah bangun, jangan lupa untuk membangunkan juga sanak keluarga. Rasulullah saw pernah membangunkan Ali bin Abi Thalib, menantunya, untuk shalat lail seperti tercatat dalam sebuah hadits dari Ali ra, “Bahwa Rasulullah saw pada suatu malam pengetok pintunya. Waktu itu ia tidur bersama Fatimah, istrinya. Beliau saw bersabda, “Apakah engkau berdua tidak bangun untuk shalat?” 

Dalam haditsnya yang lain dari Abu Hurairah ra Rasulullah saw bersabda: “Allah memberikan rahmat kepada lelaki yang bangun malam untuk shalat lalu membangunkan pula istrinya dan apabila istrinya itu menolak lalu memercikkannya air di mukanya. Allah juga memberikan rahmat-Nya kepada seorang perempuan yang bangun malam untuk shalat lalu membangunkan pula suaminya dan apabila suaminya menolak lalu dipercikkannya air di mukanya.” 

Empat hal lain yang sebaiknya dilakukan agar kita mudah bangun malam menurut Imam Ghazali antara lain adalah: tidak terlalu banyak makan dan minum, kurangi kegiatan yang mengundang rasa lelah baik fisik maupun sprikis, sisihkan waktu sebentar di siang hari menjelang shalat dhuhur untuk qailullah (tidur sejenak) dan terakhir, meminimalisir kegiatan yang mengandung dosa karena hal itu mengundang kerasnya hati, rasa malas dan memutus rahmat-Nya.

 

 

Kamis, 18 Oktober 2007

sumayya 2 tahun

Oktober , tanggal 9 th 2007 sumayya genap 2 tahun.

Sudah hampir sepekan (4 hari ) sumayya kecil disapih. Alhamdulillah , heboh menangis di malam yang gelap sudah mulai berkurang daripada ketika malam pertama dan kedua...yang membuat umminya "tumbang" karena kurang tidur ^_^ menemani sumayya main sampai sumayya tertidur kembali.

Sebenarnya ada rasa kasihan, keharuan sewaktu menyapih si kecil. Mungkin semua ibu mengalami hal ini. Kadang ada  sedikit keceriaan yang hilang pada si kecil tapi insyaallah akan hilang seiring ia lupa dengan ASI nya.

Alhamdulillah para " mas" di rumah semua baik hati, menghibur sumayya, kecuali kalo malam lelap, mas yg paling besar yang bantuin bikinin susu hangat tuk buah hatinya yg cantik ini ^_^( krn perempuan baru satu org ) jazakumullah  khairan katsiran

Ketika ummi sedang sibuk di dapur,seorang diri...yang lain berkumpul di meja kotatsu dengan sepiring pizza asyik ngobrol dan menyantap hidangannya...

abi : sumayya sudah ni sai( 2 th ) nenen" no "(tidak =bhs inggris )ne..

said n salman: sumayya nenen no( sambil geleng kepala)

sumayya: no... no.. (sambil geleng kepala pula....maneko /ikut2an)

abi iseng: nanti nen nya buat adik nya sumayya ya..

said: said mau "imoto"(adik perempuan) lagi..... dua imoto  dan dua "ototo "(adik laki) dai kazoku ga ii yo...( keluarga besar  suka deh )

ummi:#$%&'''&%&#+*;......................................................tarik napas duluuuuu...^_^

 

keki gampang

Rating:
Category:Other
ide bikin keki dengan rice cooker ada ketika kami dulu belum punya oven. juga karena ingin coba bikin kue2 sendiri, ketika ingin menjamu tamu atau ingin makan selain makan nasi yg sehari 3 kali ^_^ . Juga waktu masih bertiga (anak baru satu) dulu suka sepi.... nungguin si mas pulang dari sekolah , jam 11 malam baru sampai rumah. nah ketika si mas pulang....said sdh bobo...nyantai minum teh anget atau kopi krim sambil makan coklat keki / kaboca keki/ keju keki...ngobrol berdua ...lihat berita NHK ..sambil minta diterjemahin ...^_^(nyogok ni yaa... hehehe )

mudah sekali bikin keki denga rice cooker,

bahan pokok nya:
- tepung hot cake 200 gr
-gula halus kira2 10 sendok makan
-margarin 3 sendok makan( butter 80 gr )
-telur ayam 4 butir yg L
caranya:
mixer/kocok telur sampai berbuih, tambahkan gula, kocok sehingga kaku, masukkan margarin / butter yg sdh dicairkan, kocok lagi, tambahkan bahan yg ingin kita campurkan dalam adonan keki---> untuk mendapatkan nama keki nya<----terakhir ayak tepung hot cake ,masukkan dlm adonan dan aduk rata.tambahkan susu cair 100 ml, aduk2 lagi

bahan tambahan variasi keki nya pilih sendiri:(biar kekinya ber"nama")
keki coklat: tambah kan coklat bubuk( pure cocoa)sesuka kita
keki banana: banana dilumatkan dg garpu ( kira2 3 buah )
keki keju: keju diparut/ krim keju.
keki kabocha: kabocha direbus dan haluskan

cara masak:
loyang rice cooker kita oles margarin
tuang adonan ke dalamnya, pencet tombol utk memasak nasi, setelah tanda "piiit" berbunyi buka tutup rice cooker, lihat adonan sdh mengeras /matang belum..kalo belum matang..matikan rice cooker, tekan kembali tombol memasaknya ^_^ begitu sampai adonan matang.

catatan::::: telah dicoba pula dg cara dikocok biasa dg kocokan tangan/bukan mixer listrik..ternyata bisa mengembang(tdk bantat) dan dengan 2 buah telur ukuran M tanpa susu cair.

Minggu, 14 Oktober 2007

pizza lalala^_^

Rating:
Category:Other
anak- anak kami sangat suka dengan yang namanya pizza atau spaghetti, kebetulan tempat tinggal kami di niigata lumayan dekat dengan "saizeriya" restoran...biar gak tekor..umminya said harus sering2 ngulenin tepung bikin pizza...lumayan...bisa irit uang jajan ^_^

yang penting bisa bikin roti pizza dulu, untuk topping nya suka-suka selera kita,
silahkan mencoba..^_^

bahan roti pizza:
500 gr tepung terigu ( yg biasa untuk bikin roti,ada gambar butter roll atau pizza di bungkusnya )
dry yeast 5 gr atau1/2 sdm
garam 1/2 sdt( sendok kecil)
2 sdm minyak zaitun/olive oil/ minyak sayur biasa juga bisa
air hangat 250 ml

bahan topping:
ikan tuna kaleng 1
saus tomat secukupnya
sosis ayam 2 batang
tomat segar 1 buah ( kalo suka)
oregano(kering) bubuk
bazil(kering) bubuk
jamur mashroom(kalo suka)
keju pizza

cara buat rotinya:
tepung terigu, garam dan yeast masukkan dalam "bowl" aduk2 rata dengan tangan. kemudian masukan olive oil, sambil terus aduk dan masukkan air hangat sedikit sedikit sambil terus diulenin sampai kalis ..lebih kurang 10 menit..tekstur adonan kelihatan halus bulatkan...tutup dg plastik wrap selama 15menit.

waktu nunggu bisa dipakai meracik topping..... tuna kaleng campur dengan saus tomat, tekan tekan ikan tuna hingga halus campur dg saus.
potong tipis sosis, tomat, jamur. sisihkan.

adonan tepung yg tadi didiamkan kita "tinju" buat ngeluarin udara dlm adonan ^_^
kemudian dibagi dua bulatan. siapkan 2 buah piring "ceper"/lebar yang bahannya keramik( ada juga dijual di toko 100 yen ) olesin minyak.
adonan kita pipihkan selebar piring tersebut..caranya kita pipihkan dg tangan ...bisa juga dengan digilas....tapi lebih asyik kalo kita lempar2 mirip tukang pizza sungguhan ^_^ setelah pipih, letakkan diatas piring sambil dibentuk bulat selebar piringnya.

kemudian tinggal mengatur topping nya, yg pertama ratakan saus tomat tuna, taburka n basil dan oregano, lalu atur irisan sosis, tomat dan jamur, terakhir taburkan keju.
panggang di oven 200 derajat selama 30 menit, angkat dan selamat menikmati... jangan lupa piring yang satu lagi masukkan ke oven juga ya....jadi bisa dapat 2 piring ....

**cara menyimpan pizza tutp dg plastik wrap.. besuk pagi hari untuk sarapan, tinggal direnji 1 menit...siap disantap ^_^

** foto : pizza tanpa tomat dan jamur permintaan said dan salman

Selasa, 09 Oktober 2007

undokai salman




pas bulan ramadhan 1428 H, dan pas hari ultah mas said ke 9..... tgl 23 september 2007
tk tsubasa youchien, salman kelas tengah, nen chu, dan kelompok mawar/ bara gumi.

Alhamdulillah senangnya ummi lihat salman , berani tampil diurutan pertama. karena berbarisnya urut yg terkecil. karena salman lahir bulan maret jadi ya maklum kalo kelihatan kecil di kelas nya :D

Alhamdulillah tanoshikatta datte..

salman sekolah




ini seragam salman kalo musin panas, baju olah raga.

sankan bi




istilah buat hari kunjungan ke sekolah, sankan bi.
ini pertama kali kunjungan belajar ke ikarashii shyougakkou niigata, sambil lihat pentas ensamble musik.

njepretnya sambil gendong aya chan ,yg nempel kaya perangko goyang2 deh jadinya ( hrsnya pke kamera terbaru yah :D)

said senaaaang banget ummi jenguk sekolah, tapiiiii maluuuuu ..jadi pendiem :D

sumayya 2 th

Start:     Oct 9, '07
sumayya nur syahidah, anak ummi yang tercantik( utk saat ini :D ) semoga tumbuh sehat kuat jasmani dan ruhani, cerdas dan shalihat cahaya mata ummi dan abi....

Senin, 01 Oktober 2007

taruto( pie ?? ) kasuta-do kurimu

Rating:
Category:Other
ini hasil ujicoba di dapur nagisa mansion 202,sudah lamaaaa banget dibelikan kangmas buku resep "desserts" ini yang no 9 di toko 100 yen "daiso" waktu masih di tokyo duluuuu ^_^ cuma nyoba masaknya gak ada waktu...karena dulu kami sering jalan-jalan di eki/stasiun hachioji -nunggu jam datangnya bis ke ishikawa danchi -, turun di lantai B1 ada banyak penjual kue2 dan makanan bento. hanya bisa lihat2 aja..karena harganya mahal dan belum tentu bisa dimakan( krn harus memastikan dan bertanya komposisi bahan yg digunakan )

ini resep diterjemahkan oleh si mas yg doyan makan ^_^ gak persis amat dg judul kuenya tapi dimodifikasi sendiri sesuai bahan yg ada, yg penting bahan kulit taruto nya.
sudah pernah nyoba bikin yg kabocha taruto dan kasuta-do taruto,juga furuutsu taruto, anak-anak suka yg terakhir ,mungkin ada seger-seger buah nya kali yak..^_^

silahkan mencoba ^_^

bahan kulit/pie nya:
butter................... 60 gr
gula.......................50 gr
telur ayam.....1 butir
terigu biasa...125 gr

bahan kasutaado kurimu nya:
kuning telur....3 butir
graniu/gula halus/gula pasir....15 gr
tepung terigu ....15 gr
susu segar/cair....130 cc
vanili ..secukupnya...gak pake juga gpp
butter....20 gr.

cara masak nya:
1- masukkan butter dalam wadah/mangkok kocok sampai lembut dan berbusa,kemudian masukan gula campur/kocok hingga putih.
2-telur yg sudah dikocok dimasukkan sedikit sedikit(3kali berurutan) ke dalam adonan 1, kemudian masukkan tepung terigu yang telah diayak, ulenin sampai rata .
3- bungkus adonan kulit /pie dg plastik wrap, simpan di kulkas paling sedikit 1jam atau boleh lebih.

cara masak kasutaado nya:
kuning telur yg sudah dikocok, susu cair dan graniu/gula, dimasukkan dlm panci kemudian aduk aduk.
selanjutnya tepung terigu yang sudah diayak dimasukkan dan aduk aduk hingga campur,
masak panci yg berisi adonan tadi diatas api kecil sambil terus diaduk dan tambahkan butter juga vanili, aduk terus sampai masak mengental, usahakan jangan sampai menggumpal, dapatkan krim yg halus.
matikan api.

cara memanggang:
siapkan loyang pie/ taruto diameter 24 cm olesin margarin.
cetak adonan pie diatas loyang.
panggang dlm oven 10 menit suhu 170 c

keluarkan, dan tambahkan kastaadonya, dan hias dengan macam persediaan yg ada misal jeruk kaleng, almon, atau keju.,
masukkan kembali ke oven suhu 160 c sekitar 30 s/d 40 menit

bisa juga dihias/ diisi dengan buah segar, strawberi,bluberri, kiwi dan orange... setelah kulit pie nya masak dioven, tuangi krim dan hias dg buah,dan taburkan gula tepung dg ayakan.