Senin, 30 Juli 2007

pinguin anjing laut dan beruang kutub




apa kabar mereka di musim panas begini?? berenang..makan ... bobo ....berenang... makan.... bobo.......:D

aku(gorilla) pun malu ....




entah apa maksud si gorilla di Ueno zoo ini??? malu..kah?? karena hari itu banyaaaak sekali pengunjung .
atau melihat aku yang pakai kerudung :D
kuperhatikan setiap selembar kain yang menutup kepala dan badan melorot kebawah, ditarik lagi ke atas hingga menutup kepalanya....tapiiii....ketika berjalan dg kaki dan tangan....oooh..bokong nya kelihatan^_^

(ini hasil jeprat jepret di ueno dobutsuen, tokyo sebelum pindah ke niigata)

Sabtu, 28 Juli 2007

boleh kerja

disuatu pagi kududuk didepan komputer membuka buka email dan berita,baik dari kerabat dekat hingga  yang sedang jadi berita  hangat.  sambil ngobrol dengan mas edy..

dik rahma: mas .....kok banyak perceraian ya ...padahal suami sayang...nafkah lahir batin tak kurang dan ia pun bekerja . apa karena ia pikir dg bekerja  tanpa suamipun bisa mandiri ya?? suami jadi penghalang mencapai keinginannya...begitukah yg dipikir si perempuan?

mas edy:(sambil nyisir rambut di depan cermin) perempuan kan biasa seperti itu ...

dik rahma: seperti itu gimana?? ....hhmmm  ah masa sih?? aku belum pernah merasakan kerja dapat gaji ..jadi  belum terbukti seperti itu.....

mas edy: ii yo,...  ma boleh kok kerja.....

dik rahma: yang beneerr....kerja apa ya?

mas edy:( sambil berdiri di cermin wastafel,nyukur kumis..) KERJA BAKTI....

dik rahma:

Selasa, 10 Juli 2007

menyapih ASI

Tahun ini  di bulan Oktober Sumayya kecilku  nanti genap 2 tahun. Seperti kedua mas nya gadis kecilku  full ASI di usia kurang dari 2 tahun . Aku dan mas Edy memang sudah sepakat untuk memberikan ASI sampai 2 tahun kepada anak anak kami .   Keputusan ini, kami jalani bersama sejak kelahiran Said  sulung kami.Keberhasilanku menyusui tentu saja berkat dukungan kangmas yang selalu berusaha jangan sampai kantong ASI kosong. Beliau rela menyediakan sarapan ketika bayi kecilku rewel dipagi hari.Dan anak pertamaku sukses penyusuan sampai 2 tahun. Alhamdulillah. Said mulai disapih satu pekan menjelang ultahnya yang ke2.

************************************************************************************************************

(QS.31 Luqman: 14).....ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah tambah dan menyapihnya dalam dua tahun........

*************************************************************************************************************

Salman kecil terpaksa kami sapih ketika usia 1tahun 7 bulan, karena dalam rahimku sudah ada janin Sumayya. Sebelum janin Sumayya, diusia Salman 1 tahun aku punya pengalaman keguguran. Karena aku pikir masih menyusui bayi Salman,haidku belum teratur, ternyata telah terjadi kehamilan, dan berakhir dengan perdarahan dan keluarnya janin. Dengan pengalaman ini, ketika terjadi keterlambatan haid kembali  kami berhati hati. Sepekan terlambat haid dan dites positif, kami berdua sepakat Salman lepas ASI walau belum dua tahun usianya.Rewel?? tentu saja  aku dan kangmas saling bantu  melewati waktu rewel terutama di malam hari.  Berbeda di siang hari  bisa aku atasi sendiri, tentu saja karena kangmas gak ada di rumah , karena di siang hari banyak sekali yang bisa dilakukan untuk mengalihkan perhatian Salman dari ASI. jazakallahu khairan katsiran ya mas ...

************************************************************************************************************

QS 2.Al Baqarah: 233).Apabila keduanya ingin menyapih (sebelum dua tahun) dengan kerelaan keduanya dan permusyawaratan, maka tidak ada dosa atas keduanya.

*************************************************************************************************************

sedikit tips menyapih ASI (dari pengalaman kami tanpa menggantinya dengan susu botol dan kebetulan 24 jam selalu bersama ibu/ ibu di rumah)

===================================================================

-Latihlah anak minum susu segar/susu formula dengan menggunakan gelas sedotan / mug mulai usia 1 tahun.

-Ketika anak usia sekitar 21 bulan kita siapkan kondisi.misalnya mulai mengurangi frekuensi pemberian ASI .   ketika mau tidur siang dan ketika malam hari, bila sudah berhasil kurangi lagi pemberian ASI hanya kalo dimalam hari, begitu seterusnya bertahap.

-Bila benar benar" urgent " harus stop karena ada alasan, sediakan pengganti ASI dengan makanan yang lain. menu makan harus bergizi untuk menjaga kesehatan dan stamina si anak. susu formula bila perlu dan si anak mau.

- Bisa menggunakan berbagai cara,agar anak tidak mau lagi menyusu  seperti mengoleskan bahan yg rasanya pahit atau pedas  tapi tidak berbahaya bila tertelan  dan tidak berbahaya bagi kulit ibu atau menempelkan band aid di" nipple "nya ibu. ( menurut pengalaman  beda2 cara dipakai sesuai dg keadaan anak, kebetulan Said dan Salman sama yaitu dg menempelkan band aid .

-apabila sudah dimulai penyapihan , malam hari rewel, menangis tak henti henti, diperlukan kerja sama ,kesabaran ,ketelatenan dan doa dari  kita kedua orang tua

-karena tinggal sementara di jepang hanya dengan keluarga inti,dan kebanyakan menempati rumah kayu /apato, khawatir mengganggu tetangga di malam hari pastilah ada ^_^...jadi perlu  siasat, misalnya, tutup pintu dan jendela apato rapat- rapat(sisakan sedikit celah jendela saja), nyalakan AC bila ada dan di waktu musim panas, ketika anak menangis. Gendong anak bergantian dengan suami. Sediakan makanan cemilan (oyatsu ) kesukaan anak dengan jumlah dan macam agak banyak dan berbagai jus minuman ( bila perlu ), sehingga menarik  dan menghentikan tangis nya.  Bila rewelnya hebat, jangan sungkan minta maaf kepada tetangga, sebelum mendapat komplain darinya ^_^.

- Di siang hari bila cerah ajaklah anak bermain di taman , perpustakaan atau tempat bermain umum yang ada, agar malam hari anak bisa cepat tidur karena capek. jangan lupa pijit2 kaki dan tangan anak ketika mengantar tidur,atau usap-usaplah punggung anak, agar dia nyaman.

-Ajaklah anak berbicara/berkomunikasi yang mudah dimengerti.  " Dede sudah 2 tahun,sudah mulai tidak nen nen ya.." nen buat adik bayi"....(terserah redaksi masing masing deh..)

 Semoga bermanfaat... silahkan bila ada yg mau menambahkan....douzou

 

Selasa, 03 Juli 2007

bye bye kami omutsu

Ada sedikit kekhawatiranku ketika hari masuk sekolah taman kanak kanak  Salman semakin dekat. Empat tahun usianya, tapi selalu lupa bilang mau pipis. Bukan lupa aku pikir, tapi aku ibunya yang kurang telaten mengajak Salman pergi ke toilet. Setiap aku sedang sibuk  merawat  sumayya,Salman tak kan mau bilang bila dia ingin ke toilet. Akhirnya akupun tak mau repot, biarlah popok kertas menjadi " pembantu"  diriku merawat anak anak balitaku, membantuku meringankan mengurusi ompol ,sementara pekerjaan rumah yang lain menungguku. Ini karena di jepang popok diapers cukup murah dibanding tenaga nyuci popok kain

Ketika Salman ulang tahun ke-4, aku sudah mulai lebih sering cerita tentang sekolah dan cerita cerita tentang senangnya pergi ke toire,  karena tidak ada pipis lagi di popok dan tidak bau, juga tidak ada " beban berat " lagi di celana,pastilah nyaman.

Ketika pergi ke "Tsubasa Youchien" untuk ngukur seragam, Salman menolak untuk  mencoba ukuran celana, akhirnya aku bisik-bisik ke bu Guru, kalo Salman masih berpopok :D,ibu guru pun memberikan komentar yang menyenangkan sehingga kekhawatiranku hilang." tidak mengapa,nanti di sekolah dilatih pergi ke toilet"

suatu ketika percakapan dengan Salman yg bikin aku geli:

ummi: " mas Salman, sudah mau sekolah masih pake popok ya? nggak malu?

Salman: " dede nggak pakai popok kok ummi... dede pake pantsu.(celdam)"

ummi: " he..ini kan popok ...??"

Salman: " bukan..ini supaa pantsu..." ( celdam  super )

ummi: "oh.. bukan popok ya??? :D :D(dapat istilah dari mana ini Salman* dlm hati penuh tanda "??" n senyam senyum sendiri aku )

Sebelum masuk sekolah " sungguhan".."pura-pura" Salman sekolah di "Pierrot  house" ruang bermain untuk anak-anak yang disediakan cuma-cuma bagi yang ingin bermain bersama balita dan para ibu, setiap hari Selasa dan kamis,dari jam 10 s/d 12 siang.  Kesempatan untuk" toilet training " pikirku. Salman selalu ku ajak pipis di toilet yang" imut "  dan lucu khusus didesain untuk para bocah. 

Hari pertama masuk sekolah,Salman menolak memakai popok. tanpa paksaan  Salman lepas "kami omutsu".  Aku pun percaya insyaAllah Salman  berani dan bisa pergi ke Toilet sendiri seperti yang kuajarkan ketika bermain di "Pierrot House" . Tiba di" genkan"(pintu masuk sekolah) sekali lagi kuingatkan  " kalau ingin pipis ke toire ya mas.." " toire yang lucu itu..." kalo tidak berani minta tolong antar ibu guru..." Kepada ibu Guru wali kelas aku titipkan pesan, ini pertama kali Salman lepas popok.  Dan akhirnya...kulepas Salman pertama kali disekolah bersamaan dengan  pertama kali lepasnya "kami omutsu".

Alhamdulillah.... legaaaaa sekali ketika kujemput Salman pulang Sekolah di hari pertama itu. Ibu Guru mengatakan  Salman  bisa pergi sendiri ke toilet. Diperjalanan pulang Salman mulai bercerita tentang "senangnya" toire sendiri. 

Dan mulai saat itu .....bye-bye kami omutsu.......

====================================================================

# pengalaman lepas popok  dan toilet training setiap anak berbeda beda,banyak faktor yang mempengaruhinya seperti, sifat bawaan anak,apakah pemalu,periang, ceriwis,faktor psikis. Juga faktor keadaan lingkungan keluarga, ketelatenan sang ibu dan ayah dalam melatih si buah hati#

ini berdasarkan pengalaman toilet training  mas Said dan mas Salman yang sangat berbeda  said 2th lepas popok, salman 4 th lepas popok, sumayya berapa th yaaaa nanti ????

#sedikit tips toilet training#

- kenali tanda anak ingin bab atau pipis, misal gelisah,lompat lompat.pergi ketempat tertentu (misalketika tengah bermain  tiba tiba ke kamar bobo selimutan)  atau waktu2 tertentu bila teratur jam buang nya.

-ajaklah anak ke toilet dengan bertanya "mau pipis?" atau" mau pup?" yuk ke toire yuk "

-Bila anak gelisah berlebihan mau "bab" peluklah  atau genggam kedua telapak tangannya ketika di wc , rasa nyaman akan memudahkan buang hajatnya.

-semangati dengan pujian bila selesai toire .

-Biar tidak ngompol waktu tidur  , bila anak mulai kurang nyenyak tidur, bergerak gerak, atau kadang pegang kemaluannya , mungkin tanda mau pipis, segera angkat(bila masih ringan digendong , atau ajak ke kamar kecil untuk pipis.

-ketelatenan serta perhatian ibu dan ayah sangat mendukung berhasilnya training

-Cari sebab anak takut ke toilet, mungkin gelap, bau, kotor, atau yang lain dan hilangkan penyebab anak takut ke toilet.( harus sering cek kebersihan dan kenyamanan kamar kecil

- banyak alat peraga/ alat bantu yang menarik untuk mengajak anak pergi ke toilet.( bila diperlukan )

 semoga bermanfaat